Wednesday, March 21, 2018

Command atau perintah yang harus di kuasai Newbi AutoCAD


Ok sobat kali ini saya akan bagikan apa saja Command ( perintah ) atau Trick yang harus di kuasai pengguna Baru AutoCAD. untuk sobat yang ingin Belajar AutoCAD mungkin bertanya-tanya hal apa saja yang harus dipelajari untuk bisa atau nanti nya mahir menggunakan aplikasi AutoCAD.

Hal Pertama yaitu, gunakan lah mouse untuk mempermudah proses moving kursor. dan proses zoom in dan zoom out dan untuk mempermudah mencari titik koordinat pada suatu object.

Hal Kedua yaitu, setiap kita membuat lembar kerja baru kita harus mengatur lembar kerja kita dengan ukuran kertas yang sesuai dengan gambar yang akan kita buat. karna sering terjadi ketika teman-teman tidak setting atau atur lembar kerja diawal pasti akan banyak kendala. dan kendala yang paling sering yaitu ketika teman-teman membuat garis pasti susah untuk di zoom in atau zoom out.

Hal Ketiga yaitu, membuat Line atau Garis. ini adalah perintah yang sangat sering kita gunakan ketika sedang menggambar di AutoCAD. untuk lebih lengkapnya sobat bisa baca di artikel saya tentang Cara Membuat Line
Note : untuk mengakhiri perintah atau command diajurkan mengakhiri nya dengan Enter atau Spasi atau Esc (Escape) atau klik kanan lalu enter sesuai keinginan sobat sekalian enaknya menggunakan yang mana.
Hal Keempat yaitu, membuat Lingkaran. ini adalah perintah kedua yang sering kita gunakan ketika kita menggambar suatu object benda kerja. dalam membuat lingkaran ini ada berbagai macam cara. Cara Pertama adalah Membuat Lingkaran Berdasarkan Radius atau Jari-Jari, cara kedua adalah Membuat Lingkaran Berdasarkan Diameter Dan Cara Ketiga yaitu dengan Membuat Lingkaran diantara Dua Lingkaran. nah banyak bukan cara membuat lingkaran di AutoCAD. untuk lebih lengkapnya sobat bisa baca di artikel saya tentang Cara Membuat Circle

Hal Ke lima yaitu Rotate atau Rotasi. sesuai dengan nama nya Rotate atau Rotasi command ini digunakan untuk rotasi sebuah garis atau object dengan satuan derajat. semisal ketika kita ingin membuat drawing isometrik 2D maka fungsi ini amat sangat berguna. untuk di versi autocad 2010 keatas ada hal unik yang akan kita temukan dimana fungsi rotate akan bisa tidak menghapus suatu garis atau object yang akan di rotate. untuk lebih lengkapnya sobat bisa baca di artikel saya tentang Cara Menggunakan Rotate

Hal Ke Enam yaitu Move, fungsi ini sering digunakan untuk menggeser line atau memindahkan object pada suatu gambar. cara mudah sobat tinggal ketik M enter lalu pilih object yang ingin sobat geser atau pindahkan, setelah itu pilih titik sudut dari object atau line yang sobat klik tadi selanjutnya sobat geser kekiri, kanan, atas atau bawah lalu klik sesuai keingian sobat atau kalau mau lebih spesifik lagi untuk pergeseran dari object atau line tersebut sobat tinggal masukan nilai setelah sobat pilih titik sudut tersebut.

Hal Ke Tujuh yaitu Trim, fungsi ini sering digunakan untuk memotong garis yang berlebih dengan cara menentukan 1 atau banyak object sebagai batas pemotong. atau bisa langsung tanpa harus menentukan batas pemotong. untuk lebih lengkapnya sobat bisa baca di artikel saya tentang Cara Menggunakan Trim

Hal Ke Delapan yaitu Extend, fungsi ini adalah kebalikan nya dari fungsi trim, jadi sudah kebayang donk sobat fungsi dari extend itu apa? ia benar jawabanya adalah untuk memperpanjang garis dengan batas garis yang diinginkan atau langsung mengeksekusi nya. tergantung kebutuhan pada saat menggambar. untuk lebih lengkapnya sobat bisa baca di artikel saya tentang Cara Menggunakan Extend

Hal Ke Sembilan yaitu Erase atau menghapus, nah fungsi ini ada dua cara dalam penggunaanya tergantung situasi dan kondisi. semisal tombol DEL (delete) dalam keyboard anda tidak berfungsi maka gunakan cara lain yaitu dengan ketik E (erase) enter lalu sobat tinggal pilih line atau object mana saja yang akan sobat hapus selesai

Hal Ke Sepuluh yaitu Offset, fungsi offset adalah menduplikat suatu garis atau object dengan awalan kita harus mengatur seberapa jauh jarak yang akan kita pindahkan line atau object tersebut.

Hal Ke Sebelas yaitu Chamfer, Fungsi Chamfer adalah perintah untuk memangkas sudut atau untuk menghubungkan dua garis dengan garis lurus baru yang mempunyai kemiringan tertentu yang bisa kita atur. untuk lebih lengkapnya sobat bisa baca di artikel saya tentang Cara Menggunakan Chamfer

Hal Ke Dua Belas yaitu Fillet, Fungsi Fillet  adalah  perintah  untuk  melengkungkan  sudut  atau  untuk menghubungkan ujung-ujung dari dua buah garis dengan sebuah busur. untuk lebih lengkapnya sobat bisa baca di artikel saya tentang Cara Menggunakan Fillet

Hal Ke Tiga belas yaitu Layer, fungsi layer adalah sebagai tempat berkumpulnya macam-macam type garis sesuai dengan kebutuhan si penggunanya. agar ketika nanti gambar itu mau di hide atau dihilangkan sementara, mereka cukup klik hide, freez, atau turn of layer untuk menghilangkan sebuah garis atau object. fungsi sebenarnya sih kalo menurut saya lebih ke pada agar gambar tersebut rapih. karna tidak akan ada garis yang nama garis nya satu namun ada berbagai macam type garis semisal nama garis nya garis benda tapi di situ ada 3 type garis yang pertama type continous, yang kedua Center dan yang ketiga Hidden. nah kalau sudah banyak seperti ini kita pasti akan bingung sendiri nanti nya. saran saya sih mending Buat satu lembar kerja yang sudah kita setting dari ukuran kop gambar nya, terus setting dimstyle nya dan juga layer nya pastinya.
untuk lebih lengkapnya sobat bisa baca di artikel saya tentang Cara Setting Layer

Hal Ke Empat belas yaitu Dimensi, fungsi dari dimensi untuk  mengukur  dan  menuliskan  hasil  pengukuran  ke dalam  area  gambar  (  layar  ).  AutoCAD  mempunyai  pengukuran  semi  otomatik, hal  ini  berarti  AutoCAD  mampu  mengukur  secara  akurat  sekaligus  menuliskan
hasil pengukuran tersebut ke dalam gambar.
untuk lebih lengkapnya sobat bisa baca di artikel saya tentang Cara Menggunakan Toolbar Dimensi

nah cara diatas adalah sekumpulan perintah yang sudah saya rangkum untuk kalian yang ingin belajar AutoCAD agar tau apa saja yang harus dipelajari untuk bisa menggunkan software tersebut.


No comments:

Post a Comment